Tuesday, July 29, 2008

Sibuk - Sibuk

udah tradisi kayaknya, hahaha

klo baru masuk skul tahun ajaran baru, pasti SMP n SMA nya sibuk, maklumlah, anak SIR yang skulnya nun jauh dari tanah air :D:D

harus menyiapkan sebaik mungkin untuk hari yang special ^^

baru pertama kali jadi ketpan, sedihnya ana sama sekali g ada pengalaman bikin proposal, mengharukan (--") moga2 besok bisa dikerjakan dengan ngebut, hee, amiin ^^

Rabu ma Kamis ini kayaknya bakalan cape banget, banyak kegiatan full, baguslah, g boleh kalah mang ma yang di tanah air, meski jauh juga g boleh kalah hebadnya, tul tak?

bentar lagi Farhana ulang tahun, ana bingung mw ngucapin kemana, mungkin dalam hati kali yah?aku mw nitip salam wat Farhana lewat Allah, hihi bisa tak yah?

miss u sobat, 2 hari setelah dia ultah, mari merayakan HUT Ke - 63 RI ^^

moga2 Indonesia tak hanya berkembang namun maju, Indonesiaku... :)

Sunday, July 13, 2008

Riyadh panas, aku mau tinggi

euff, gtw apa karena AC yang sering dinyalakan, abis kepanasan, tiap tidur g tenang walhasil bangun zuhur --"
lagi2 kemaren aku demam, alhamdulillah mendingan sekarang,,,tapi masih pusing sedikit, tapi semoga aja sembuh, amin ^^

Ryan dah dateng ke Riyadh, aku tambah sebel (sebel gemes) tiap liat orang tinggi, aku mauu

malem ini dah minum susu 2 gelas, hihihihi, duuh panas Riyadh hiks, aku cinta Riyadh klo musim dingin, ;)

Wednesday, July 9, 2008

Menangis?

Itu adalah sesuatu yang jatuh
Itu adalah sesuatu yang menetes
Itu adalah sesuatu yang mengalir

Kemudian disertai nafas yang terasa tertekan
Kemudian disertai rasa sakit di hati
Kemudian disertai rasa ingin menunduk

Ingin semua kembali seperti semula
Ingin diselesaikan segera
Ingin waktu berputar ke belakang

Penuh kata Andai
Penuh kata Mengapa
Penuh kata Aku

Semestinya
Harusnya
Aduh

Menghina diri sendiri
Apa salahku
Mengapa terjadi padaku

Pertanyaan memenuhi, hwuaaa

Ayman

Ayman itu lucu, aku sayaaang banget, gtw napa, gemess bawaan ma dia Masya Allah, hehehe mungkin dasarnya aku suka ma anak kecil kali yah?
kemaren itu dia mau kuajak ketawa, sebenernya dia gampang ketawa, tapi kadang hanya senyum, waduh susah ini, hehehe
jadi waktu aku ke rumahnya, k2 dia tidur, dia diam posisi merangkak, begitu kudatang dan kusapa, dia senyum, hingga akhirnya kucoba kuangkat kelangit, dia pun keluarlah suaranya tertawa, huwaaa gemeessss

btw, tadi sore ke rumah Farah, kangeeen, kawan dari sejak lahir, ketika tamat SMP, kami berpisah, huhuhuhu
kutemui adiknya berambut lurus mungil namun lincah, hihihihi namanya Farha
tadi aja Farha juga lucu bangeett, bawelnya, ketawanya, kegiatannya, huwaa kusuka semua xD, buat aku yah Farah si Farhanya? hehehe

Kurindu Sahabat Kecilku

kutau dari 2 SD namanya Farhana Hidayat, Hana panggilannya, kami mulai jadi sahabat hanya karena sebuah pensil yangg kupinjam =)

tanpa kami sadari kami sudah bersahabat sejak itu, padahal yang kuingat adalah aku pernah menangisinya hanya karena sebuah permen, yang tak kudapat :D

waktu terus berjalan, hingga akhirnya kelas 6 SD, ku merasa sakit, mendengar dia berkata "aku harus pulang ke indo, ayahku dipecat", aku merasa ada petir yang siap menyambar seseorang dihatiku dan mematikannya

hingga akhirnya dia pulang, dan yang kusesali adalah aku tak dapat mengantarnya disaat terakhir, meskipun udah janji bakal "keep contact"....Farhana....

ketika beberapa bulan, aku mencoba menelponnya, diangkat dan kami pun ngobrol, saling kangen, hingga akhirnya saling mengirim boneka, cokelat dsb, suratnya, paling berkesan, tulisan dia yang khas semakin membuatku kangen, kangen banget, i want to meet her so so badly x')

namun, ketika ku coba untuk menelpon kembali, nomor itu sudah tiada....





pada akhirnya kutemui seseorang yang bagiku mirip dengan ayahnya, namun ku tak peduli, yang ujungnya kuketahui ia adalah adiknya ayah Farhana!!!dipanggil Oom Tata

ku bahagia akhirnya kuketahui kembali nomernya, rupanya ia sudah pindah ke Bandung klo engga salah, tapi ku sedih mengapa dia g memberiku kabar pada sebelumnya?tak apalah, hingga kucoba menelpon tepat pada ulang tahunku, 2 Juni, hehehe
rupanya dia lupa, huhuhuhu sedih  tapi gak apa apa, yang penting ku bisa menelpon kembali, pada waktu itu aku duduk di kelas 1 SMP

sayangnya, hingga kini ku duduk di kelas 2 SMA, aku tak dapat menghubungi kembali nomor itu, ku tak dapat lagi mencari tahu, karena....

Oom Tata udah kembali ke tanah air dan meninggal karena sakit yang dideritanya....

saat ini pun, ku masih menunggu dan mencari dimana dan berapa nomor yang dapat kutekan untuk menghubungi Farhana sahabatku?

semua kenangan, masih terngiang, ketika kami janjian untuk membawa masing2 boneka kesukaan kami...
ketika dia operasi amandel...
ketika kami sholat ngebut...
ketika kami bersama...
ketika dia kebelet pipis namun kutinggalkan ngebut...
ketika dia ketahuan nyontek namun kutetap menemaninya meski teman2 pada menjauhi...
ketika kumelihat dia menangis dan jatuh cinta...
ketika ku curhat mengenai seseorang...
ketika dia berkata "aku nangis sendiri dalam gelap"

bisakah ku bertemu dengannya lagi dan menyambung kembali dalam sahabat yang indah?
bisakah kuketahui keadaannya sekarang?